--> Skip to main content

Cara Mengatasi Reboot and Select Proper Boot Device

Cara mengatasi Munculnya pesan “Reboot and Select proper Boot device or Insert Boot Media in selected Boot device” pada komputer atau laptop


Cara mengatasi Permasalahan “Reboot and Select Proper Boot Device”






Munculnya pesan “Reboot and Select proper Boot device or Insert Boot Media in selected Boot device” biasanya terjadi karena komputer atau laptop tidak bisa membaca sistem operasi atau partisi bootable yang digunakan. Hal ini bisa disebabkan oleh banyak hal, dari mulai kerusakan harddisk (HDD) atau kesalahan pengaturan Boot di BIOS. 

Untuk mengatasinya, terdapat beberapa cara yang harus dilakukan. Berikut ini beberapa cara untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu :



1. Pastikan Harddisk terbaca oleh perangkat.
Yang pertama harus dilakukan  untuk mengatasi permasalahan “Reboot and Select proper Boot device or Insert Boot Media in selected Boot device” adalah dengan masuk ke BIOS dan mengecek apakah harddisk terbaca atau tidak.

Hidupkan atau restart laptop jika dalam keadaan hidup dengan menekan tombol CTRL + ALT + DEL, dan secara cepat tekan tombol F2 untuk masuk ke BIOS. Setelah masuk, buka bagian Boot dan pastikan harddisk muncul pada opsi Boot Option Priority.

Gunakan tombol arah dan enter untuk melakukan navigasi di dalam mode BIOS, karena sebagian besar mode ini tidak mendukung navigasi menggunakan mouse.




2. Reset pengaturan BIOS ke pengaturan pabrikan.
Jika opsi harddisk muncul di pilihan Boot Option Priority, berarti kondisi harddisk masih dalam keadaan normal. Supaya dapat terbaca seperti semula, atur pilihan jenis OS (UEFI atau Legacy) sesuai dengan OS yang digunakan.

Aturnya secara manual, tetapi disarankan untuk melakukan reset ke pengaturan pabrikan. Caranya,  hanya perlu melakukan restart dan menekan tombol F9.



3. Bersihkan Port Harddisk.
Jika harddisk tidak terbaca di langkah pertama, copot harddisk dari laptop kemudian  dibersihkan port-nya, baik yang ada di laptop ataupun yang ada di harddisk itu sendiri. Jika sudah dibersihkan, pasang kembali.





Apabila sudah mengikuti cara-cara di atas belum bisa mengatasi permasalahan “Reboot and Select proper Boot device or Insert Boot Media in selected Boot device”, sebaiknya  dibawan ke tukang servis atau yang lebih ahli daripada menambah kerusakan lebih parah.




Tag : reboot and select proper boot device asus, reboot and select proper boot device windows 7, reboot and select proper boot device windows 10, cara memperbaiki pc yang muncul tulisan reboot and select proper boot device, please select boot device, reboot and select proper boot device laptop asus, insert boot media in selected boot device and press a key, reboot and select proper boot device acer.