--> Skip to main content

Cara Membedakan Produk Sacrlett Asli dan Palsu

Cara Membedakan Produk Sacrlett Asli dan Palsu. Scarlett Whitening merupakan brand kecantikan lokal yang tengah booming dimana-mana dan terkenal kaya akan manfaatnya. Brand yang dibesut oleh Felicya Angelista ini banyak mendapatkan review positif dari konsumennya. Lalu apa perbedaan Scarlett original dengan Scarlett palsu?


Cara Membedakan Sacrlett Asli dan Palsu

Sebelum mengetahui perbedaan antara Scarlett asli dengan Scarlett palsu, ketahui terlebih dahulu apa saja produk-produk yang dikeluarkan oleh brand lokal yang satu ini. Berikut ini beberapa produk dari Scarlett Whitening lengkap untuk perawatan kecantikan tubuh yang perlu Anda ketahui.


Jenis Produk Scarlett


Face Care

Sudah banyak brand lokal yang turut meramaikan industri kecantikan tanah air dan salah satunya adalah Scarlett Whitening. Produk pemutih yang kini telah memiliki jutaan followers di instagram ini dipercaya dapat membantu untuk mencerahkan kulit sehingga tampak lebih bercahaya.


Scarlett Whitening Acne Serum

Produk ini memiliki kandungan salicylic acid, tea tree leaf water, jeju centella asiatica, vitamin C, dan liquorice extract yang kaya akan manfaat. Dengan menggunakan produk ini, kulit Anda akan lebih tenang, halus, dan cerah. Bekas jerawat atau luka pun bisa perlahan pudar dengan pemakaian rutin.


Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum

Produk ini memiliki kandungan Glutathione, Phyto Whitening, vitamin C, lavender water, dan niacinamide yang kaya akan manfaat. Kadar minyak berlebih dapat terkontrol serta membantu mengecilkan pori-pori. Kulit jadi semakin ternutrisi dan lembab sehingga lebih relax.


Scarlett Whitening Facial Wash

Facial wash dari Scarlett memiliki kandungan vitamin E, glutathione, aloe vera, dan rose petals. Produk ini dapat membantu mencerahkan dan menutrisi kulit wajah Anda serta mengontrol kadar minyak berlebih pada wajah. Beruntus/jerawat juga bisa terbantu hilang dengan menggunakan ini.


Scarlett Whitening Brightly Ever After Night & Day Cream

Produk day & night cream dari Scarlett yang satu ini memiliki kandungan Niacinamide, Glutathione, Natural Vit-C, Green Caviar, Hexapeptide-8, dan Aqua Peptide Glow. Produk ini dapat meningkatkan kelembaban kulit, mencerahkan wajah, dan mengencangkan kulit.


Scarlett Whitening Acne Day & Night Cream

Produk ini sangat direkomendasikan untuk Anda yang memiliki masalah jerawat. Terdapat kandungan Natural Squalene, Double Action Salicylic Acid, Tri Ceramide, Hexapeptide-8, Natural Vit-C, dan Aqua Peptide Glow. Kulit menjadi lebih ternutrisi dan cerah.


Body Care

Scarlett menjadi salah satu produk lokal yang banyak digemari. Karena selain bermanfaat untuk mencerahkan kulit, formula yang ada di dalamnya juga aman dan dikemas dengan wangi yang begitu harum sehingga produk ini terkesan mewah.


Fragrance Brightening Body Lotion

Produk Scarlett yang satu ini memiliki kandungan Glutathione dan vitamin E yang sangat efektif membantu merawat kulit tubuh. Kandungan Glutathione merupakan mother of antioxidant. Ada beberapa varian dari body lotion Scarlett yaitu pomegranate, romansa, freshy, charming, dan fantasia.

Penggunaan body lotion Fantasia secara rutin dapat menutrisi kulit tubuh sehingga menjadi lebih cerah dan melembabkan secara lebih maksimal. Teksturnya yang lembut dan sangat wangi membuat Anda akan terus ketagihan menggunakan produk ini.


Scarlett Whitening Shower Scrub

Shower Scrub dari Scarlett ini akan membuat Anda merasakan sensasi segar dari aromanya saat membersihkan tubuh. Produk ini mengandung Glutathione, vitamin E, dan terdapat butiran halus di dalamnya. Meskipun memiliki bulir-bulir halus, tekstur produk ini sangatlah lembut.

Menggunakan Shower Scrub secara rutin dapat melembabkan dan mencerahkan kulit secara maksimal karena produk ini dapat membantu meregenerasi sel-sel kulit mati. Terdiri dari beberapa varian, yaitu pomegranate, cucumber, dan mango.


Hair Care

Yordania Sea Salt Fragrance Conditioner & Shampoo. Ya, Produk yang satu ini akan memberikan sensasi keharuman cuci rambut di rumah seperti ketika cuci rambut di salon. Anda akan mendapatkan perawatan rambut yang lebih maksimal jika menggunakan produk shampo dan conditioner bersamaan.

Produk ini dapat memberi manfaat kepada Anda untuk membantu melembutkan rambut, menstimulasi pertumbuhan rambut, memperkuat folikel rambut. Rambut pun akan tampak lebih bervolume dan lebih halus.


Cara Membedakan Sacrlett Asli dan Palsu


Scarlett menjadi salah satu brand lokal yang mengalami perkembangan cukup pesat di industri kecantikan. Tidak jarang banyak yang memanfaatkan nama besarnya dengan membuat produk KW atau palsu. Sebagai konsumen tentu Anda harus lebih berhati-hati. 

Berikut cara membedakan antara produk scarlett original dan kw, yaitu :


1. Perhatikan Hologram Scarlett Original

Produk Scarlett original memiliki stiker hologram sebagai tanda originalitas yang ditempel pada kemasan/botol produk. Setiap kemasan memiliki serial code dan number yang semuanya berbeda. Ada beberapa ciri hologram asli dari Scarlett yang perlu Anda perhatikan, yaitu:

  • Akan membekas seperti sarang lebah jika dilepas
  • Tidak ada serial code dan serial number yang sama pada setiap botolnya
  • Jangan Mudah Percaya dengan Harga Murah
  • Harga pasaran di Scarlett sudah ditentukan oleh pusat sehingga reseller yang ingin menjual kembali produk tersebut harus mengikuti aturan yang sama. Rata-rata setiap produk dijual dengan harga Rp50.000,00 – Rp75.000,00. Jika Anda menemukan ada yang lebih murah, maka patut dicurigai.


2. Terdapat Emboss Tulisan Scarlett di Setiap Kemasannya

Pada bagian atas botol, selalu ada dua tulisan Scarlett yang terasa timbul saat diraba. Tulisan ini merupakan bukti orisinalitas Scarlett yang memang didesain secara khusus dan tidak dijual di pasaran. Jika Anda menemukan botol yang tidak ada emboss tulisannya, bisa jadi itu palsu.


3. Cari Penjual yang Ratingnya Bagus

Untuk mencari bukti keaslian produk Scarlett yang dijual, maka Anda harus mencari penjual yang memiliki rating tinggi minimal 4.5 dari skala 5 bintang. Penjual yang mendapatkan skala rating tersebut bisa dipastikan kredibilitasnya. Apalagi jika Anda menganalisa setiap testimoni yang ada.


4.Memiliki Nomor Batch dan Tanggal Kadaluarsa

Setiap produk Scarlett yang beredar di pasaran pasti memiliki nomor batch pembuatan dan tanggal kadaluarsanya. Nomor tersebut dicetak dengan jelas berwarna hitam pada bagian samping botol. Susunan nomor batch yang benar terdiri dari 3 digit kode dan 3 digit huruf.

Setelah kode batch tersebut, akan dicantumkan tanggal, bulan, dan tahun produksi. Nomor batch akan ditutup dengan 2 digit kode angka dan tiga digit kode huruf. Posisi tanggal kadaluarsa akan ditempatkan tepat di bawah nomor batch dan biasanya tidak lebih dari dua tahun masanya.


5. Stiker Cara Pemakaian Ditulis Berwarna

Setiap produk kecantikan tentu memiliki stiker cara pemakaian. Pada produk Scarlett, pasti ada bagian yang ditulis dengan warna lain yakni merah atau biru. Hal ini untuk memudahkan pembeli dalam membedakan produk asli dan produk palsu.


Maraknya produk kecantikan yang abal-abal saat ini, tentu Anda harus lebih berhati-hati lagi dalam memilih produk. Jika salah sedikit saja, kulit Anda yang akan jadi korban. Untuk itu sangat penting mengetahui perbedaan Scarlett original dengan Scarlett palsu. Jika Anda menemukan perbedaan selain yang saya sebutkan diatas, silahkan sharing di kolom komentar dibawah.